Jumat, 14 Maret 2014

VERIFIKASI REKOMENDASI PEMBAHARUAN IJIN OPERASIONAL SMK KHARISMAWITA 2 TAHUN 2014

 TIM VERIFIKASI PEMBAHARAUAN IJIN OPERASIONAL  SUDIN DIKMEN
 KOTA ADMINISTRATIF JAKARTA SELATAN
Verifikasi di Kitchen Bersama Pak  Soediharto dan Pak Suyatno

Kamis, 13 Maret 2014 verifikasi rekomendasi pembaharuan ijin operasional SMK Kharismawita 2 telah terlaksana dengan baik dan berjalan lancar. Dalam hal ini sekaligus verifikasi tentang permohonan ijin membuka Kompetensi keahlian Baru yaitu Jasa Boga. Dalam verifikasi ini dihadiri oleh Ibu Latifah (Kasi Sudin Dikmen Kota Adm Jaksel) dan Staff Ibu Kanti Wahyuningsih, Ibu Ellin Maryatin (Kasi Dinas Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan) dan Bapak Joko Sumardi, M.Pd (Pengawas SMK Kharismawita 2 Jakarta).
Pembawa acara pada verifikasi IO ini adalah Bapak ABD Choir dengan susunan acara : Pembukaan, Doa, Mennyayikan Lagu Indonesia Raya, Sambutan Kasek, Sambutan Pengawas, Sambutan Kasi Sudin Dikmen Jaksel, sekilas profil SMK Kharismawita 2, Pelaksanaan Verivikasi, kesimpulan hasil verifikasi dan diakhiri dengan Penutup. 
Kepala Seksi SMK Sudin Dikmen Kota Administrasi Jakarta Selatan
Ibu Latifah Saat Verifikasi Pembaharuan Ijin Operasional
di SMK Kharismawita 2 Jakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar